Ronaldo dan Ronaldinho Akan Berkunjung ke Indonesia?


Magazine Daily QQ, Seperti diketahui, Neymar rencananya akan hadir pada pembukaan Asian Paragames 2018 pada 6 Oktober 2018. Untuk Ronaldo dan Ronaldinho, kedua pemain tunggal yang memperkuat tim sepak bola nasional brazil itu memiliki agenda berbeda.

Manajer Mahkota Promotion, Urgryen Rinchen Sim, menyebut akan ada pertandingan sepak bola persahabatan antara para legenda Brasil menghadapi mantan pesepak bola nasional. Pertandingan ini rencananya akan digelar sebelum Piala Dunia 2018.

"Saat ini kami baru bisa membocorkan lima nama yang kemungkinan bisa datang ke Indonesia, yaitu Ronaldo, Ronaldinho, Cafu, Dida, dan Danilson. Selebihnya masih rahasia," ujar Urgryen kepada media, Rabu (1/11/2017).
Rencananya, tim bentukan ini akan menyambangi seluruh negara di Asia Tenggara. Mahkota Promotion menyebut Indonesia adalah destinasi terakhir para legenda Brasil. 
Rencana untuk mengadakan pertandingan legenda Brasil dengan mantan pesepak bola nasional ke Indonesia muncul setelah pihak Mahkota Promotion melakukan negosiasi untuk mendatangkan Neymar. Urgryen menyebut, saat ini Brasil tengah gencar melakukan kampanye ke negara Asia Tenggara melalui sepak bola.


"Setelah menyambangi beberapa negara di Asia Tenggara, penutupnya Ronaldo dkk akan mendatangi Indonesia. Ini sekaligus kampanye para pemain Brasil termasuk Neymar untuk membangun citra baik di Asia Tenggara," sambungnya.

C. Ronaldo Akan membuka ruang negosiasi dengan Klub lain


Magazine Daily QQ, C. Ronaldo meminta pihak manajemen Real Madrid agar menaikkan gajinya. Jika tidak, dia  akan membuka ruang negosiasi dengan klub lain.
Megabintang berusia 32 tahun yang kembali terpilih sebagai pemain terbaik dunia 2017, mengaku kesal melihat jumlah gajinya yang tak sebanding dengan upah Lionel Messi di Barcelona.
Sebelumnya, rumor kepindahan Ronaldo sudah berhembus sejak jendela transfer musim panas lalu akibat persoalan pajak yang membuatnya tak betah di Spanyol. Namun hingga bursa transfer ditutup, dia tetap bertahan di Santiago Bernabéu dan mendapat kontrak baru sampai 2021.
pemain asal Portugal itu  akan hengkang jika upah sebesar 365.000 Pound per pekan yang saat ini diterimanya tidak naik menjadi 500.000 Pound per pekan.
Menurut laporan SportsMole, Jumat (27/10), C. Ronaldo telah mencetak 44 gol untuk klub dan negaranya selama tahun 2017. 

Jadwal Pertandingan Piala Presiden 2017

JADWAL LIVE STREAMING

Piala Presiden 2017
Sabtu, 25 Februari 2017
18:00 WIBPersib BandungVSMitra Kukar
21:00 WIBPusamania Borneo FCVSMadura United
Minggu, 26 Februari 2017
18:00 WIBArema FCVSSriwijaya FC
21:00 WIBSemen PadangVSBhayangkara FC
Liga Champions
Rabu, 22 Februari 2017
02:30 WIBManchester CityVSAS Monaco
Kamis, 23 Februari 2017
02:30 WIBFC PortoVSJuventus
Rabu, 8 Maret 2017
02:30 WIBArsenalVSBayern Munchen
Kamis, 9 Maret 2017
02:30 WIBBarcelonaVSParis Saint-Germain
Rabu, 15 Maret 2017
02:30 WIBJuventusVSFC Porto
Kamis, 16 Maret 2017
02:30 WIBAS MonacoVSManchester City
Liga Europa
Jumat, 24 Februari 2017
03:05 WIBTottenham HotspurVSKAA Gent
Primera Division La Liga
Senin, 27 Februari 2017
02:45 WIBVillarrealVSReal Madrid
Kamis, 2 Maret 2017
01:30 WIBBarcelonaVSSporting Gijon
03:30 WIBReal MadridVSLas Palmas

Liga Champions: Drama 8 Gol di Etihad, City Gasak Monaco


Magazine Daily QQ, Manchester - Hujan gol terjadi di laga Manchester City kontra AS Monaco dalam laga babak 16 besar Liga Champions di Etihad Stadium, Rabu (22/2/2017) dini hari WIB. Tiga kali ketinggalan, City akhinya mampu menundukan tamunya Monaco dengan skor 5-3. 

City unggul terlebih dahulu lewat gol Raheem Sterling. Monaco membalasnya melalui gol Radamel Falcao dan Mbappe.


City menyamakan kedudukan lewat Sergio Aguero, namun dibalas Falcao. Monaco kembali memimpin melalui Mbappe, tapi dibalas lagi oleh Aguero. 

Tuan rumah akhirnya balas memimpin setelah mencetak dua gol tambahan. Leroy Sana dan John Stones menutup kemenangan untuk City.

Pertandingan City melawan Monaco berjalan dalam tempo cukup tinggi. Kedua tim bermain sangat agresif.

City hampir membuka kemenangan saat Sterling berhasil menerobos pertahanan Monaco. Tapi, wasit lebih dulu meniup peluit tanda offside.

Tekanan Monaco ke jantung pertahanaCity jauh lebih berbahaya. Beberapa kali mereka mendapat kesempatan mencetak gol lewat tendangan penjuru.

Pertahanan Rapuh

Dua peluang tercipta untuk Monaco. Tembakan Sidibe masih membentur badan bek Fernandinho. Kemudian, Falcao gagal menyelesaikan umpan.

Peluang emas kembali didapat Monaco. Bola dari tendangan sudut gagal ditanduk dengan sempurna oleh Gilk, padahal sudah berdiri bebas.

Dua menit kemudian giliran City yang mendapat kesempatan. Tapi, Aguero tak mampu memanfaatkan sodoran De Bruyne. 

City akhirnya mencetak gol menit 26. Sterling dengan sontekannya berhasil memperdaya kiper Subasic setelah mendapat umpan dari Sane.

Namun, Monaco mampu mengejar ketinggalan memanfaatkan kesalahan kiper Cabalero. Bola sapuannya justru mengarah kepada Tavares dan langung mengirimnya ke arah Falcao.

Gawang City kembali kebobolan menit 40 lewat gol Mbappe Lottin. Umpan jauh Tavares gagal dihalau bek City.


Babak Kedua

Empat menit babak kedua baru dimulai Monaco mendapat peluang menambah kemenangan setelah wasit memberi hadiah penalti. Sayang, tendangan Falcao masih bisa diamankan Cabalero.

Pertandingan berjalan semakin menarik. City lebih mengintensifkan serangan untuk mengejar ketinggalan.

Aguero akhirnya mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Pemain asal Argentina berhasil memanfaatkan umpan Sterling.

Namun, tim tamu kembali membalikan keadaan menit 61. Kesalahan yang dibuat bek City dimanfaatkan Falcao. Mantan pemain Manchester United ini, kali ini berhasil mengelabui Cabalero. 

City kali ini enggan kecolongan lagi, dan mengurung pertahanan Monaco. Bola sempat diarahkan ke tiang jauh, namun De Bruyne gagal mengkonversinya dengan sempurna.

Peluang untuk Monaco. Mbappe berhasil melewati dua pemain City, dan langsung melepaskan tembakan. Beruntung, masih menyamping di sisi gawang.

City kembali menyamakan kedudukan menit 71.
Tanpa pengawalan berarti, Agüero melepaskan sepakan voli memanfaatkan umpan Sterling. 

Semangat para pemain City kembali bangkit usai gol Aguero. Mereka terus mengurung pertahanan Monaco.

Usaha keras mereka akhirnya membuahkan hasil menit 77. Berawal dari sepak pojok, bola tendangan Yaya Toure langsung disontek John Stones ke dalam gawang Monaco.

Balik tertinggal satu gol, pertahanan Monaco menjadi terbuka. Lewat kerja sama apik, Sane mencetak gol untuk kemenangan City.

Jelang laga berakhir, Monaco mencoba bangkit. Namun, tak ada lagi gol tercipta. 


Susunan pemain:  

City: Cabalero, Otamendi, Stones, Fernandinho, Sagna, Yaya Toure, Sane, De Bruyne, David Silva, Sterling, Aguero

Monaco: Subasic, Glik, Raggi, Sidibe, Mendy, Fabinho, Bakayoko, Bermardo Silva, Lemar, Falcao, Mbappe Lottin

Jadwal Laga Liga Champions dan Liga Europa Tengah Pekan Ini




Magazine Daily QQ- Pertandingan leg pertama 16 besar Liga Champions akan kembali dihelat pada tengah pekan ini. Selain Liga Champions, beberapa klub besar Eropa juga bakal melakoni duel leg kedua 32 besar Liga Europa.

Salah satu pertandingan yang akan tersaji adalah Manchester City melawan AS Monaco di Stadion Etihad, Selasa (21/2/2017). The Citizens yang bermain di hadapan pendukungnya sendiri lebih diunggulkan memetik kemenangan.
Bukan hanya itu, City juga sedang dalam kepercayaan diri tinggi karena belum menelan kekalahan dalam enam pertandingan terakhir, dengan rincian empat kemenangan dan dua hasil imbang.
Akan tetapi, Monaco bukan lawan yang bisa dianggap remeh. Anak asuh Leonardo Jardim tersebut berhasil memetik 10 kemenangan dan dua hasil imbang, dari 12 pertandingan terakhir di seluruh ajang kompetisi.
Selain duel Man City kontra Monaco, pertandingan menarik lainnya adalah Bayern Leverkusen versus Atletico Madrid di BayArena, FC Porto melawan Juventus di Juventus Stadium, dan Sevilla yang menjamu Leicester City di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan.
Di ajang Liga Europa, Manchester United akan gantian bertandang ke markas Saint-Etienne di Stade Geoffroy-Guichard. MU hanya butuh hasil imbang untuk bisa lolos ke-16 besar, setelah pada pertemuan pertama di Old Trafford berhasil menang dengan skor 3-0.
Berikut ini jadwal pertandingan dan siaran langsung Liga Champions dan Liga Europa:
Liga Champions
Rabu (22/2/2017) dini hari WIB
Manchester City Vs AS Monaco - pukul 02.45 WIB - beIN Sports 1 dan SCTV
Bayer Leverkusen Vs Atletico Madrid - pukul 02.45 WIB - beIN Sports 2

Kamis (23/2/2017) dini hari WIB
FC Porto Vs Juventus - pukul 02.45 WIB - beIN Sports 2 dan SCTV
Sevilla Vs Leicester City - pukul 02.45 WIB - beIN Sports 1

Liga Europa
Kamis (23/2/2017) dini hari WIB
Saint-Etienne Vs Manchester United - pukul 00.00 WIB - beIN Sports 3

Liga Europa
Jumat (24/2/2017) dini hari WIB
AS Roma Vs Villarreal - pukul 01.00 WIB - beIN Sports 1
Ajax Amsterdam Vs Legia Warsawa - pukul 01.00 WIB - beIN Sports 3
Tottenham Hotspur Vs Gent - pukul 03.05 WIB - beIN Sports 1

Sumber: Berbagai sumber